Senin, 06 Juli 2009

ERATKAN SILATURAHMI,JATENG-DIY ADAKAN KOPDAR BESAR

Minggu (30/11), Yamaha Mx Club Indonesia (YMCI) wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (Jateng-DIY) menyelenggarakan kumpul bareng dengan tajuk “Kopdar Besar Jateng-DIY” di Kopeng. Lebih dari 70 peserta dari tujuh chapter hadir, berkumpul bersama di salah satu lokasi wisata kebanggaan masyarakat Magelang ini.

Dzaky, ketua chapter Jogja mengungkapkan rasa terima kasih atas undangan dan kehadiran keluarga besar YMCI Jateng-DIY, “semoga dengan pertemuan seperti ini dapat mempererat komunikasi antar chapter dalam cakupan wilayah Jateng-DIY, dan menjadi chapter-chapter terbesar dari chapter di cakupan wilayah lainnya”, katanya.

Ketua YMCI Semarang, Bagus, dalam sambutannya berharap dengan adanya kumpul bareng seperti ini dapat menyelesaikan masalah bersama, bertukar pikiran dan mempererat tali silaturahmi. Begitu pula ungkap ketua chapter lainnya yang berharap agar kesempatan seperti ini dapat terulang secara berkelanjutan ke depannya sehingga bermanfaat bagi diri YMCI.

Tepat pukul 11.30 WIB, peserta duduk melingkar bersama. Topik yang diangkat dalam kopdar ini adalah seputar masalah yang dihadapi chapter Malang, yakni defisit dana Jambore Nasional 3 YMCI Malang Agustus lalu. Sebagai keluarga besar, member YMCI Jateng-DIY turut merasakan kesusahan yang dialami arek-arek Malang tersebut dan berinisiatif membantu dalam bentuk sumbangan dana dari tiap anggota. Hal lain yang diperbincangkan adalah agenda ke depan bagi YMCI wilayah Jateng-DIY untuk menyelenggarakan kopdar besar berikutnya. Usul dari salah satu chapter yakni mengadakannya di Pangandaran, Jawa Barat di tahun 2009 esok.

Menjadi satu kebanggaan bagi YMCI, khususnya wilayah Jateng-DIY yakni telah berdirinya YMCI chapter Klaten. Giyanto, wakil satu-satunya dari chapter jiran Jogja dan Solo ini mengharapakan bantuan dari rekan-rekan yang lain agar dapat membangun chapter Klaten menjadi lebih baik.

Tujuh chapter dengan lebih dari 70 pengendara MX disertai 20 boncenger hadir dan bersenda gurau “melepas rindu”. Hal ini dikarenakan pertemuan terakhir seperti ini hanya pada Kopdar Joglosemar di Tawangmangu beberapa bulan lalu. Solo dengan 16 motor ditambah 3 “pengikut” dan Semarang dengan kekuatan 18 motor plus enam boncenger-nya hadir, disebut sebagai chapter terdekat dengan lokasi. Kendal sebagai peserta yang datang paling akhir membawa 9 motor ditambah 2 boncenger-nya dan Klaten cukup mengirimkan satu MX-nya yang ditunggangi berdua. “The Ngapak’s Zone” sebagai chapter terjauh dari lokasi mampu mengirimkan satu member dari Cilacap dan empat dari Purwokerto. Jogja, dengan kekuatan cukup besar berhasil memarkir 23 MX-nya di lapangan parkir Wisata Kopeng, dan menjadi peserta dengan jumlah anggota terbanyak yang hadir.

Canda gurau ala masing-masing chapter dan foto bersama menutup pertemuan member YMCI wilayah Jateng-DIY ini. Pukul 13.30 WIB satu persatu peserta mulai meninggalkan lokasi untuk kembali ke daerah masing-masing ataupun melanjutkan perjalanan ke tempat wisata lainnya.

Semoga kesempatan seperti ini dapat dilakukan di masa yang akan datang demi mempererat tali silaturahmi YMCI wilayah Jateng-DIY serta mewujudkan impian; chapter-chapter di Jateng-DIY menjadi chapter-chapter terbesar daripada chapter YMCI di wilayah lainnya.(e87)


Berikut Dokumentasinya :

































Tidak ada komentar:

Posting Komentar